KilasSultra.com-BOMBANA-memasuki hari kedua di Pulau Kabaena, Pj. Bupati Bombana Burhanuddin bersama Pj. Ketua TP-PKK Hj. Fatmawati Kasim Marewa, mengunjungi Kelurahan Sikeli Kecamatan Kabaena Barat dan Desa Wumbulasa Kecamatan Utara minggu 24 September 2023
Kunjungan ini dalam rangka Penilaian Lomba Posyandu, Kesehatan Lingkungan (Kesling) dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Tingkat Kabupaten Bombana Tahun 2023
Sekitar pukul 8.00 Wita Rombongan Pj. Bupati Bombana dan Tim Penilai Lomba Posyandu sudah tampak di Kelurahan Sikeli. Mereka disambut meriah masyarakat dan pemerintah Kecamatan Kabaena Barat
Dikesempatan itu, Pj Bupati Bombana mengatakan beberapa hal yang perlu di perhatikan dalam Lomba Posyandu, antara lain Kesling hingga PHBS.
Mantan Sekda Buton Utara itu mengajak pemerintah kecamatan dan kelurahan untuk selalu bergiat dalam menangani stunting, Inflasi, kemiskinan ekstrem. Peran Pengurus PKK di ditingkat bawah tidak jemu jemuhnya memberikan edukasi terhadap masyarakat.
“Pemerintah Kabupaten telah menjadi salah satu nominasi kabupaten yang berhasil menurunkan inflasi, namun kita harus terus menambah prestasi-prestasi yang lebih membanggakan lagi untuk kedepan,” ujar Burhanuddin
Sekitar pukul 13.14 Wita, Rombongan Pj Bupati bergerak menuju Desa Wubulasa Kecamatan Kabaena Utara. Dilokasi bagian utara Kabaena itu, Rombongan Pj Bupati meninjau prihal yang sama di Sikeli.
Lomba program PKK merupakan kompetisi yang diadakan untuk mengevaluasi dan mempromosikan keberhasilan program-program PKK di tingkat desa, kecamatan, atau kabupaten.
PKK merupakan organisasi kemasyarakatan yang fokus pada pemberdayaan keluarga dalam berbagai aspek, termasuk kesehatan, pendidikan, ekonomi, dan lingkungan.
sementara PBHS merupakan perilaku kesehatan yang dilakukan karena kesadaran pribadi sehingga keluarga dan seluruh anggotanya mampu menolong diri sendiri pada bidang kesehatan serta memiliki peran aktif dalam aktivitas masyarakat.
PHBS merupakan rekayasa sosial yang menjadikan banyak anggota masyarakat berperan aktif sebagai agen perubahan supaya mampu meningkatkan kualitas perilaku sehari-hari dengan tujuan hidup bersih dan sehat.
Sedangkan Kesehatan lingkungan adalah suatu kondisi lingkungan dimana dapat menopang keseimbangan ekologi yang dinamis antara manusia dengan lingkungannya untuk mendukung tercapainya kualitas hidup manusia yag sehat dan bahagia.
Dalam kesempatan itu. Pj. Ketua TP-PKK Hj. Fatmawati Kasim Marewa nyatakan kebanggaannya dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh kader posyandu se-Kecamatan Kabaena tingkat Desa/Kelurahan.
“Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat memupuk rasa semangat kader posyandu untuk tetap rutin melaksanakan tugas dan kewajibannya, khususnya dalam menekan angka prevalensi stunting di Bombana,” tukasnya (ADV)